Indonesia Creative – Screenshot di laptop adalah salah satu kegiatan yang dilakukan untuk mengambil tangkapan gambar dari layar komputer maupun PC. Untuk melakukan screenshot ada beberapa cara yang dapat dilakukan dan diterapkan.
Banyak dari kalangan masyarakat yang saat ini memanfaatkan cara screenshot di laptop untuk mengambil gambar, video dan lain-lain. Sedangkan untuk bentuk file dari screenshot ini adalah JPG.
Saat ini semua kegiatan yang berbau online sangat membutuhkan cara screenshot di laptop. Dengan hal tersebut juga bisa dijadikan sebagai penunjang aktivitas yang dilakukan di era seperti sekarang.
Cara Screenshot di Laptop Windows
Pada saat anda menggunakan komputer atau PC yang mempunyai program windows ada beberapa langkah yang harus dilakukan. Untuk beberapa langkah yang dapat dilakukan oleh para pengguna laptop windows adalah:
1. Menekan Tombol Print + Paint
Cara screenshot di laptop yang paling utama bisa dengan menggunakan tombol print screen+paint. Langkah-langkah yang bisa dilakukan di cara kali ini adalah:
- Langkah pertama, menekan tombol print screen yang ada di bagian keyboard supaya dapat mengambil screenshot di seluruh layar desktop.
- Langkah kedua, membuka aplikasi microsoft paint dan lalu menekan tombol ctrl+v supaya dapat menampilkan gambar screenshot di bagian layar.
- Langkah ketiga, untuk kali ini anda dapat mengatur serta mengedit gambar dari hasil screenshot tersebut. Ketika ingin melakukan crop bisa disesuaikan dengan keinginan.
- Langkah keempat, di saat sudah berhasil bisa langsung saja memilih menu yang ada di bagian layar atas dan lalu klik menu save. Sedangkan untuk cara cepatnya anda bisa langsung memilih tombol ctrl+s supaya dapat menyimpan hasil screenshot.
- Langkah kelima, langsung saja masukkan nama file sesuai dengan keinginan.
- Langkah keenam, di dalam menu tersebut anda juga diminta untuk memilih menu simpan dan format dari file tersebut.
Ketika semuanya sudah yakin dan sesuai bisa langsung memilih menu “simpan”. Untuk anda yang ingin mencari hasil screenshot bisa langsung masuk pada file penyimpanan.
2. Menekan Tombol ALT + Print Screen
Cara screenshot di laptop selanjutnya anda bisa memilih tombol ALT+Print Screen. Untuk cara kali ini bisa dilakukan untuk menangkap layar di jendela yang masih aktif. Langkah-langkah yang bisa dilakukan adalah:
- Langkah pertama, langsung saja membuka jendela atau file yang ingin dilakukan screenshot.
- Langkah kedua, bisa memberikan kombinasi tombol menu alt+prt scr supaya gambar tetap tersimpan pada clipboard.
- Langkah ketiga, anda langsung saja membuka microsoft paint yang sudah terinstall di laptop. Microsoft paint kali ini digunakan untuk menyimpan gambar.
- Langkah keempat, untuk langkah yang paling akhir ini anda bisa langsung menyimpan gambar dan memilih jenis format JPEG.
3. Menekan Tombol Windows + Print Screen
Cara screenshot di laptop kali ini juga dirasa sangat praktis dibandingkan yang sebelumnya. Menariknya lagi anda tidak perlu membuka microsoft paint untuk proses penyimpanan hasil screenshot.
Ada beberapa langkah yang bisa digunakan untuk cara kali ini. Untuk langkah-langkah yang bisa dilakukan adalah:
- Langkah pertama, anda bisa langsung membuka halaman atau jendela yang ingin dilakukan screenshot.
- Langkah kedua, bisa langsung saja memilih menu windows + Prt Scr
- Tunggu sampai dengan beberapa saat sampai dengan layar melakukan kedipan.
- Ketika proses screenshot sudah selesai maka bisa langsung otomatis tersimpan pada direktori.
Cara Screenshot di Laptop Mac OS
Kalangan masyarakat pastinya tidak hanya membuka laptop dengan jenis sistem windows saja. Sebagian masyarakat yang menggunakan laptop dengan sistem Mac Os.
Ada satu cara yang dapat dilakukan untuk menggunakan cara screenshot laptop Mac OS. Sedangkan untuk satu cara yang bisa digunakan oleh pengguna Mac OS adalah:
1. Menekan Tombol Shift + Command + 3
Cara screenshot di laptop di Mac Os yang pertama bisa menggunakan tombol shift+command. Langkah-langkah yang dapat dilakukan adalah:
- Langkah pertama, anda bisa membuka halaman yang ingin dilakukan screenshot terlebih dahulu.
- Langkah kedua, setelah berada di halaman tersebut bisa langsung memilih tombol shift + command + 3. Lakukan pemencetan secara bersamaan.
- Ketika layar sudah berkedip bisa langsung melihat hasil gambar kecil di bagian bawah.
- Untuk gambar yang sudah di screenshot dengan menggunakan cara kali ini sudah tersimpan secara otomatis.
Nah, itu dia cara screenshot di laptop yang bisa dipilih oleh kalangan masyarakat. Sedangkan untuk anda yang ingin melakukan screenshot bisa memilih salah satu diantaranya.